IMG-LOGO
Beranda Berita Peringati Hari AIDS Sedunia, UKM PIKMA SURYA Kolaborasi dengan UKM KSR PMI UM Purworejo Gelar Aksi Simpatik
Unit Kegiatan Mahasiswa

Peringati Hari AIDS Sedunia, UKM PIKMA SURYA Kolaborasi dengan UKM KSR PMI UM Purworejo Gelar Aksi Simpatik

UKM PIKMA / KSR - 02 Desember 2020 512 Diliat
IMG

Dalam rangka memperingati hari AIDS sedunia pada 1 Desember 2020 yang bertemakan “Solidaritas Global, Tanggung Jawab bersama”, UKM KSR PMI unit Universitas Muhammadiyah Purworejo bekerja sama dengan UKM PIK-Ma Surya dalam menggelar aksi simpatik membagikan bunga dan coklat di berbagai lokasi seperti sekitar kampus UMPurworejo yakni lingkungan kampus barat dan kampus timur, alun-alun, dan PantaiJatimalang. Selain itu, sebagai upaya sosialisasi kepada masyarakat kami juga membuat filmpendek yang berjudul “Karena HIV, Aku Menyesal” yang sudah diunggah di kanal youtube PIK Surya UM Purworejo.

 

Peringatan ini dilaksanakan untuk menggugah pentingnya kesadaran berjuang melawan virus penyebab AIDS, yakni virus HIV. Sasaran dari aksi simpatik ini adalah semua kalangan sebagai upaya untuk memberikan dukungan bagi para pengidap AIDS dan sebagai ajang sosialisasi kepada masyarakat agar menjauhi penyakit AIDS namun bukan menjauhi penderitanya. AIDS ini bukanlah sebuah aib, sehingga tidak baik jika menganggap penderitanya seperti seorang pendosa.

 


 

Kegiatan ini dimulai pukul 08.00 WIB yang diawali dengan arahan singkat teknis pembgian coklat dan bunga oleh Nur Sugiarti selaku ketua panitia aksi dari KSR kemudian dilanjutkan arahan oleh Shella Fitri Wahyuni dari PIK-Ma Surya yang menyampaikan pembagian tim beserta lokasi aksi, kegiatan pembagian coklat dan bunga sesi pertama selesai pada pukul 11.00 WIB kemudian istirahat hingga pukul 15.30 WIB. Setelah itu kami melanjutkan kegiatan pembagian bunga dan coklat sesi kedua di pantai Jatimalang hingga pukul 17.00 WIB dan ditutup dengan foto bersama.

 

Kegiatan ini berjalan dengan lancar dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang berlaku. Semoga pesan-pesan yang ada didalam seluruh kegiatan kami ini dapat tersampaikan melalui tindakan dan juga tayangan yang telah kami buat. Dan kedepannya UKM KSR dan PIK-Ma Surya dapat bekerjasama lagi membuat acara yang lebih menarik dan juga bermanfaat bagi banyak orang